Maksimalkan penggunaan handphone jadul Nokia 2115i

Selasa, 06 Oktober 2009

Kamu pasti pernah liat handphone ini kan? jangan liat bentuk ato harganya sekarang, tapi fungsinya.... Pernah kepikiran untuk internetan pake handphone ini, pasti ngga! coz Saya pertama kali juga kaget, ternyata nih handphone ok juga bwt koneksi internet pake PC alias di jadiin modem.

ini nih langkah buat internetan di PC pake modem handphone ini :

Koneksi internet menggunakan modem ponsel CDMA 2115i


Dalam pembahasan ini saya menggunakan ponsel nokia 2115i, menggunakan kabel data DKU-5, koneksi dengan starone.

A. Tahap pertama Instalasi driver kabel data DKU-5
1. masukkan CD driver DKU-5 ke CD room drive
2. hubungkan kabel data DKU-5 ke salah satu port USB di PC/Notebook
3. pada window akan muncul found hardware wizard, -> pilih yes, this time only lalu click next
4. pilih install from a list or specific location, click next
5. beri tanda check pada iclude this location in the search
6. click browse, cari lokasi folder dimana driver tersimpan pada PC, click OK -> next
7. pada window baru yang muncul click continue anyway
8. setelah selesai click finish

B. Tahap kedua Instalasi driver modem nokia 2115i
1. click start -> pilih control panel -> click 2x phone and modem options
2. pada window phone and modem options -> tab modems -> add
3. pilih don’t detect my modem -> next
4. click Have Disk… untuk mencari file driver modem (npmCDMA2000_1x.inf), click browse, cari lokasi folder dimana file driver tersimpan.
5. selanjutnya pada manufacturer pilih Nokia Mobile Phone CDMA2000_1X data/fax, pada models pilih Nokia CDMA2000 1X 3G paket data modem, click next.
6. pada daftr ports pilih port sesuai dengan port kabel data DKU-5 (mis: COM4), click next, jika muncul window pilih continue anyway, click finish.
7. sekarang anda telah selesai menginstall driver modem


C. Tahap ketiga Membuat koneksi internet menggunakan starone
1. pilih program -> all programs -> accessories -> communications -> network connections
2. pilih file -> new connections
3. click next, pilih connect to the internet -> next
4. pilih set up my connection manually -> next
5. pilih connect using a dial-up modem -> next
6. pilih modem-nokia CDMA 2000 1X 3G paket data modem (com4) -> next. catatan: pilih modem sesuai dengan modem yang di install pada tahap instalasi modem
7. masukkan StarOne sebagai nama ISP anda
8. masukkan #777 sebagai nomor dial up ISP
9. untuk username ketik starone
10. untuk password ketik indosat
11. check add shortcut, click finish


Semoga informasinya berguna...

0 komentar:

 
 
 
 
Copyright © sudi mampir